Bersama membangun Community ini menjadi MAJU dan JAYA

Kamis, 14 Juni 2012

Sekilas Info

Ciri Ular Berkualitas
Ular berkualitas berarti ular yang sehat. Ular sehat ditandai gerakanya yang lincah, lilitanya cukup kuat juka dipegang menggunakan tangan, serta matanya terlihat segar, bersih dan bening. Umumnya, semua jenis ular akan membelit cukup kuat jika dipegang. Selain itu, sisiknya terlihat cerah tanpa adanya bekas luka atau kutu. Ular yang kurang sehat biasanya terlihat lesu, badanya kurus hingga tulangnya menonjol dan kulit kurang cerah atau kusam. Hal ini berbeda dengan ular dewasa yang warnanya memudar tetapi tetap terlihat cerah dan mengkilat. Semakin dewasa dan bertambah ukurannya, warna ular secara alami biasanya akan memudar.

Ular

Tren Memelihara Ular

Ular dikenal manusia sebagai hewan berbahaya, karena ia memiliki bisa atau racun (venom). Karena hal tersebut, hewan melata ini telah lama dimusuhi manusia. Namun, stigma tentang ular seperti ini mungkin harus diperbaharui. Faktanya, tidak semua ular berbisa. Hanya 20-30% dari total spesies ular di dunia yang dikategorikan jenis ular berbisa. Sementara itu, di antara jenis ular yang dikategorikan berbisa, hanya 10% yang bisanya mematikan.

Umumnya, para hobiis pemula memilih yang tidak berbisa, baik lokal maupun impor. Sebaliknya, hobiis yang sudah lama memelihara ular yang tidak berbisa lama-kelamaan tertarik untuk memelihara ular berbisa. Namun, itu semua kembali lagi dari selera para hobiis. Tren memelihara ular juga tergantung dari kota atau tempat para hobiis tinggal. umumnya di kota-kota besar, para hobiis mayoritas menyukai memelihara ular-ular impor. Para hobiis yang memiliki lahan dan tempat yang luas biasanya menyukai memelihara ular yang berukuran besar.